Pengertian Game
Game adalah sesuatu yang dapat dimainkan dengan aturan tertentu sehingga ada yang menang dan ada yang kalah, biasanya dalam konteks tidak serius atau dengan tujuan refreshing. Suatu cara belajar yang digunakan dalam menganalisa interaksi antara sejumlah pemain maupun perorangan yang menunjukkan strategi yang rasional. Adapun macam-macam game yang disukai oleh kebanyakan orang sebagai hiburan maupun sebagai edukasi.
Jenis-jenis game meliputi :
- Action Shooting (tembak-menembak). Dalam action game, pemain harus memiliki keterampilan dan reaksi yang cepat untuk melawan musuh dan menghindari rintangan. Intinya dalam game ini pemain harus menggunakan refles, akurasi dan waktu yang tepat untuk menyelesaikan sebuah level game.
- Fighting (pertarungan). Dalam fighting game, pemain dapat memilih karakter dengan kemampuan berbeda-beda. Pemain juga bisa mengeluarkan jurus dan kemampuan berbeda dari tiap karakter untuk mengalahkan musuh. Biasanya pertarungan hadir secara one on one (satu lawan satu) dalam sebuah arena yang terbatas. Contoh game jenis ini yang cukup terkenal ialah Mortal Kombat, Street fighter hingga Teken.
- Adventure (petualangan) Game jenis ini berisi tembak-menembak yang diperankan oleh tokoh dengan cara pandang orang pertama. Tak heran dalam beberapa game, karakter hanya ditampilkan dalam bentuk tangan atau senjata saja. Dalam game FPS ini kamu akan menemukan berbagai misi yang harus kamu selesaikan. Intinya dalam game ini, pemain membutuhkan reflex, koordinasi mata dan tangan hingga waktu yang tepat. Contoh game jenis ini ialah Dead Effect dan Counter Strike.
- Strategy (strategi). Game jenis ini menitikberatkan unsur strategi. Game ini memerlukan kemampuan pemain untuk memimpin sebuah pasukan, kemudian mengelola sumber daya hingga membangun peradaban. Tak heran bila game ini memiliki waktu permainan yang lebih lama dan bisa dikerjakan santai. Setelah pembangunan selesai, kamu bisa berperang dengan pasukan lain untuk merebut kekuasaan. Maka dibutuhkan strategi yang pas dan hati-hati agar pasukan bisa menang dan wilayah sendiri tidak diserang. Contoh game jenis ini adalah Dota, Age of Empires hingga Clash Of Clans.
- Simulation (simulasi). Game dengan genre ini hadir dengan konsep yang mirip kenyataan. Semua faktor dalam game akan dibuat semirip dunia nyata, ada yang menceritakan kehidupan manusia atau kehidupan menjadi seorang walikota membangun sebuah kota. Dalam game ini semua keputusanmu berpengaruh pada karakter yang dimainkan. Inti dari game ini membuat pemain harus berpikir untuk mendirikan, membangun hingga mengatasi masalah dengan dana terbatas. Contoh game ini adalah The Sims dan Simcity.
- Puzzle (teka-teki). Game puzzle merupakan game yang mengasah otak dengan memberikan teka-teki
- Sport game (Olahraga). Sports game adalah permainan komputer atau video yang mensimulasikan permainan olahraga tradisional.
- RPG (Role Playing Game). Game ini menghadirkan gameplay yang mengandung unsur leveling. Dalam game ini pemain akan bebas menjelajah dunia game. Setiap karakter memiliki kemampuan dan kekuatan yang berbeda bahkan dapat berkembang sesuai yang diinginkan pemain. Game RPG memungkinkan pemain untuk berkompetisi hingga berinteraksi atau bertarung dengan pemain lain. Beberapa Game RPG bahkan membuat pemain bisa menentukan ending dari jalan cerita game tersebut. Game RPG terbagi menjadi dua jenis yakni Action RPG dan turn based RPG. Contoh game jenis ini adalah Ninja Saga dan Final Fantasy
- Education (Edukasi). Game dengan genre edukasi merupakan sebuah media pembelajaran yang bersifat mendidik, dimana dengan media tersebut dapat mendorong siswa untuk berpikir kreatif dan melakukan kegiatan dengan sesama siswa dalam melakukan permainan dalam kegiatan pembelajaran.
Chess.com
Chess.com merupakan permainan online bergenre teka teki namun terdapat juga strategi. Permainan chess menggunakan sebuah papan yang terdiri dari 8 baris dan 8 kolom sehingga membentuk sebuah papan berbentuk persegi yang terdiri dari 64 persegi dengan pewarnaan yang bergantian. Tujuan utama dari permainan ini adalah untuk menjebak raja dari pemain lawan atau disebut ‘Skak-Mat’ dengan menggunakan buah-buah chess yang telah disediakan untuk masing-masing pemain dimana tiap-tiap buah chess memiliki fungsi dan kemampuan yang berbeda. Dalam prosesnya masing-masing pemain menentukan langkah terbaik setiap bidak chess agar dapat memenangkan game. Permainan ini dapat dimainkan melalui smartphone maupun laptop/PC menggunakan koneksi internet.
kelebihan :
- Melatih kecerdasan otak untuk berpikir strategi apa yang bisa memenangkan
- Game bisa dimainkan oleh multiple player
- Mengembangkan Keterampilan Pemecahan Masalah
Shopee Tebak Kata
Shopee Tebak Kata merupakan permainan dengan cara menebak beberapa kata di kolom dan baris yang sudah disediakan beserta clue hurufnya. Pada permainan yang satu ini anak Anda dilatih untuk berpikir kritis, kemudian menyusun kata kembali dengan tepat. Proses ini juga akan membantu anak Anda untuk mengingat & menyusun kembali kosakata dari permainan ini.
kelebihan :
- Mampu Melatih Kesabaran Anak
- Dapat Melatih Motorik Anak
- Melatih Anak Mengenal Banyak Kosakata
- Melatih Kemampuan Anak Dalam Menyelesaikan Masalah
kelemahan :
- Membutuhkan waktu yang lebih panjang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar